Selain digunakan untuk berkomunikasi, smartphone Android juga banyak digunakan untuk bermain game.
Hal ini selaras dengan banyaknya game baru yang bermunculan di platform Android, bahkan para produsen Android juga merespon dengan meluncurkan seri Android dengan spesifikasi tinggi yang dikhususkan untuk bermain game.
Selain game online, di Android juga tersedia game offline yang siap dimainkan kapan saja tanpa koneksi internet. Dan berikut ini Publica berikan rekomendasi game offline Android terbaik yang bisa menjadi pilihanmu:
1. Minecraft
Minecraft tentu sangat pantas berada di urutan pertama game offline Android terbaik. Game dengan genre Sandbox ini sangat populer dimainkan oleh segala usia, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa sekalipun.
Di dalam game ini, pemain bisa mengasah tingkat kreativitasnya dengan membangun rumah, membuat rel kereta, dan melakukan kegiatan lain seperti bercocok tanam, beternak, hingga berburu monster.
Tersedia juga mode survival yang mengharuskan pemain untuk bisa bertahan hidup dengan mencari makan dan bertahan dari serangan monster dan zombie.
Detail | Minecraft |
Publisher | Mojang |
Ukuran | 129 MB |
Rating Google Play | 4.6/5 |
Jumlah Download | 10 M+ |
Harga | Rp109.000 |
2. Plants vs Zombies 2
Setelah berhasil menjadi game legendaris di PC, Plants vs Zombies melanjutkan kiprahnya sebagai game offline terbaik di perangkat Android dengan game Plants vs Zombies 2.
Gameplay sederhana yang tidak membosankan masih menjadi andalan dari game ini, dimana pemain diharuskan untuk menanam tanaman untuk melawan dan mempertahankan rumah dari serangan Zombie.
Namun kali ini, Plants vs Zombies 2 hadir dengan fitur yang lebih menarik dengan tambahan berbagai minigames, tanaman, zombie, hingga berbagai event menarik yang menjadikannya menjadi game offline Android terbaik gratis di tahun 2021.
Detail | Plants vs Zombies 2 |
Publisher | Electronic Arts (EA) |
Ukuran | 639 MB |
Rating Google Play | 4.4/5 |
Jumlah Download | 100 M+ |
Harga | Gratis |
3. Dead Target: Zombie
Bagi kamu yang menyukai game dengan genre FPS (First Person Shooter), kamu wajib mencoba game Android offline petualangan berjudul Dead Target: Zombie.
Seperti judulnya, di game ini kamu akan melawan zombie yang menyerang dunia dan kamu diharuskan untuk bisa memenangkan setiap stage yang ada.
Selain itu, kamu juga bisa mengupgrade dan memilih berbagai senjata yang menarik dan unik.
Detail | Dead Target: Zombie |
Publisher | VNG Game Studios |
Ukuran | 146 MB |
Rating Google Play | 4.4/5 |
Jumlah Download | 100 M+ |
Harga | Gratis |
4. Six-Guns: Gang Showdown
Game Action Adventure dari Gameloft ini menjadi salah satu game offline terbaik di Android yang saat ini sedang banyak dimainkan.
Di sini kamu akan berperan sebagai seorang cowboys yang siap untuk melawan kejahatan gangs dan bandit yang berlatar belakang di America.
Selain berpetualang dan melawan para bandit, terdapat juga berbagai misi lain seperti bertaruh, bertarung, dan melakukan balapan kuda.
Detail | Six-Guns: Gang Showdown |
Publisher | Gameloft SE |
Ukuran | 762 MB |
Rating Google Play | 4.1/5 |
Jumlah Download | 10 M+ |
Harga | Gratis |
5. Asphalt 8: Airborne
Asphalt merupakan salah satu seri game balap yang paling populer di dunia, khususnya di perangkat mobile.
Salah satu seri game Asphalt terbaik di Android adalah Asphalt 8: Airborne yang bisa dimainkan secara offline.
Selain bisa dimainkan secara offline dengan melakukan balapan bersama bot, game ini juga bisa dimainkan secara online multiplayer bersama pemain lain.
Detail | Asphalt 8: Airborne |
Publisher | Gameloft SE |
Ukuran | 1.7 GB |
Rating Google Play | 4.3/5 |
Jumlah Download | 100 M+ |
Harga | Gratis |
6. Crossy Road
Jika kamu sedang mencari game yang simple, mudah dimainkan, dan tidak membosankan, amu bisa mencoba game Crossy Road ini.
Game dengan gaya retro ini menghadirkan gameplay dimana pemain diharuskan untuk menyeberangi jalanan dan menghindari rintangan yang ada.
Detail | Crossy Road |
Publisher | Hipster Whale |
Ukuran | 73 MB |
Rating Google Play | 4.5/5 |
Jumlah Download | 100 M+ |
Harga | Gratis |
7. Alto’s Odyssey
Alto’s Odyssey merupakan game simple yang mengharuskan pemainnya untuk bermain sky dan melewati rintangan yang ada stage demi stage.
Di sini kamu akan ditemani dengan pemandangan yang menakjubkan dan sangat memanjakan mata.
Detail | Alto’s Odyssey |
Publisher | Noodlecake Studio Inc |
Ukuran | 69 MB |
Rating Google Play | 4.6/5 |
Jumlah Download | 10 M+ |
Harga | Gratis |
8. Stardew Valley
Stardew Valley merupakan game simulasi terbaik di Android dengan gameplay yang sangat mirip dengan serial game Harvest Moon.
Pada game ini, pemain bisa bercocok tanam, beternak, menambang, memancing, hingga bersosialisasi dengan penduduk dan mencari pasangan hidup.
Detail | Stardew Valley |
Publisher | Chucklefish Limited |
Ukuran | 281 MB |
Rating Google Play | 4.7/5 |
Jumlah Download | 10 M+ |
Harga | Rp70.000 |
9. Shadow Fight 3
Setelah berhasil dengan Shadow Fight 2 dan seri Shadow Fight lain, saat ini telah hadir Shadow Fight 3 yang juga berhasil menjadi salah satu game Android terbaik meneruskan seri pendahulunya.
Pada game ini, kamu akan bertarung melawan ninja lain dan menjadi ninja terbaik di dunia.
Detail | Shadow Fight 3 |
Publisher | Nekki |
Ukuran | 116 MB |
Rating Google Play | 4.3/5 |
Jumlah Download | 100 M+ |
Harga | Gratis |
10. Subway Surfers
Siapa yang tidak mengenal game berlari tanpa batas ini. Sejak pertama kali diluncurkan pada tahun 2012, game ini berhasil menjadi game Android offline terbaik sepanjang masa dengan jumlah download yang sangat banyak.
Di sini kamu akan berlari dari kejaran inspector dan anjingnya, serta mengambil koin dan hadiah yang ada. Selain itu, kamu juga harus menghindari kereta dan jangan sampai menabraknya.
Detail | Subway Surfer |
Publisher | SYBO Games |
Ukuran | 126 MB |
Rating Google Play | 4.4/5 |
Jumlah Download | 1 B+ |
Harga | Gratis |
11. Hill Climb Racing 2
Keberhasilan Hill Climb Racing menjadi salah satu game terbaik di Android membuat Fingersoft selaku publisher meluncurkan game terbarunya yaitu Hill Climb Racing 2.
Di permainan ini, pemain diharuskan untuk menyelesaikan setiap tantangan dengan mendaki perbukitan menggunakan kendaraan yang telah disediakan.
Detail | Hill Climb 2 |
Publisher | Fingersoft |
Ukuran | 136 MB |
Rating Google Play | 4.3/5 |
Jumlah Download | 100 M+ |
Harga | Gratis |
12. Grand Theft Auto: San Andreas
Grand Theft Auto: San Andreas merupakan salah satu game GTA yang sudah sangat populer di berbagai platform, mulai dari PC hingga konsol.
Bahkan saat ini, game terbaik serial GTA ini juga hadir untuk platform Android dengan penyesuaian gameplay agar semakin mudah untuk dimainkan di smartphone.
Bahkan saat ini, game terbaik serial GTA ini juga hadir untuk platform Android dengan penyesuaian gameplay agar semakin mudah untuk dimainkan di smartphone.
Detail | Grand Theft Auto: San Andreas |
Publisher | Rockstar Games |
Ukuran | 2.6 GB |
Rating Google Play | 3.5/5 |
Jumlah Download | 10 M+ |
Harga | Rp100.000 |
Demikian pembahasan mengenai beberapa game Android offline terbaik yang bisa kamu mainkan tanpa koneksi internet. Jika kamu memiliki rekomendasi game lain, silahkan tinggalkan komentar di bawah!