Onic berhasil menumbangkan Alter Ego dengan skor 2-1 pada lanjutan babak reguler season MPL ID S11 minggu kedua. Bermain dengan format BO3, Onic terlebih dahulu unggul setelah memenangkan game pertama, namun AE berhasil menyamakan kedudukan menjadai 1-1 setelah memenangkan game kedua. Onic akhirnya berhasil memastikan kemenangan setelah memenangkan game ketiga.
Kemenangan yang diperoleh Onic pada pertandingan ini membuat mereka naik ke peringkat pertama klasemen sementara reguler season MPL ID S11. Sementara bagi Alter Ego, kekalahan ini membuat mereka harus turun ke peringkat ke-7.
Adapun, berikut rekap hasil pertandingan antara Onic vs AE pada babak regular season MPL ID S11 yang berlangsung hari ini, Sabtu (25/2).
Hasil Game 1
Pada game pertama, Onic tampil dengan hero Kadita, Fanny, Gloo, Kufra, dan Karrie. Sementara AE tampil menggunakan hero Grock, Parsha, Martiz, Harits, dan Ruby.
Onic tampil sangat agresif sejak early game pada game pertama. Bahkan, baru memasuki menit ke-6, Onic sudah unggul 7000 gold dan 11 kill berbanding 1 kill milik AE.
Onic pada akhirnya tak terbendung dan mampu mengakhiri game 1 dengan kemenangan pada menit ke-15. Berawal dari teamfight di area base milik AE, Onic berhasil mengacak-ngacak pertahanan AE dan berhasil meruntuhkan base milik mereka.
Hasil Game 2
Pada game kedua ini, Onic tampil dengan hero Harits, Martiz, Valentina, Gloo, dan Natalia. Sementara AE tampil menggunakan hero Yu Zhong, Parsha, Kaja, Moskov, dan Fredrinn.
Kalah pada game pertama, AE bereaksi cukup baik dengan bermain sangat agresif pada game kedua. Bahkan, pada game kedua ini AE berhasil menyelesaikan permainan dengan cepat, yakni sekitar 11 menit.
Berawal dari lord yang mereka peroleh, AE melakukan push ke base milik Onic. Setelah mampu menyingkirkan dua pemain Onic, AE berhasil memaksakan end game. Skor berubah menjadi imbang 1-1 dan membuat keduanya harus melanjutkan ke game ketiga.
Hasil Game 3
Pada game ketiga ini, Onic tampil dengan hero Gloo, Melissa, Valentina, Chou, dan Paquito. Sementara AE tampil menggunakan hero Moskov, Fredrinn, Ruby, Lapu Lapu, dan Julian.
Onic kembali bermain sangat agresif pada game ketiga ini dan mampu menyelesaikan permainan dengan waktu sekitar 17 menit.
Berawal dari sebuah teamfight di area pertahanan AE, Onic terlebih dahulu mampu menyingkirkan dua pemain Alter Ego. Unggul jumlah pemain, mereka lantas melakukan push yang tak mampu ditahan oleh para pemain AE yang tersisa.