RRQ Hoshi berhasil menumbangkan sesama tim asal Indonesia, Onic Esports dengan skor 3-0 pada babak semifinal lower bracket M4 World Championship yang berlangsung di Tennis Indoor Senayan, pada hari ini, Sabtu (14/1/2023).
Kemenangan yang diperoleh tim berjuluk Raja dari Segala Raja ini memastikan mereka lolos ke babak final lower bracket untuk nantinya melawan tim asal Filipina, ECHO. Dilain sisi, Onic Esports yang mengalami kekalahan dipastikan gugur dalam perebutan gelar juara kejuaraan dunia game Mobile Legends ini.
Lantas, seperti apa jalannya pertandingan antara RRQ vs Onic? Langsung saja simak rangkuman hasil lengkapnya berikut ini.
Hasil Game 1: RRQ Hoshi 1-0 Onic Esports
Onic Esports tampak lebih mendominasi early game pada game pertama ini, Kairi yang menggunakan hero Hayabusa beberapa kali memenangkan adu retri saat memperebutkan turtle. Namun memasuki menit ke-10, RRQ Hoshi tampak mulai berhasil membalikkan keadaan. Pergerakan Skylar yang menggunakan Beatrix sangat sulit dibendung oleh para pemain Onic Esports.
Memasuki menit ke-15, RRQ Hoshi tampak lebih menguasai jalannya pertandingan. Tecatat mereka telah berhasil menjebol base turret bagian atas dan tengah milik Onic Esports.
Pada akhirnya, RRQ Hoshi berhasil memenangkan game pertama setelah berhasil menghancurkan base milik Onic Esports pada menit ke-19. Berawal dari lord yang mereka peroleh, R7 dan kawan-kawan langsung melakukan push ke base milik Onic Esports dan berhasil menghancurkannya.
1-0 untuk keunggulan semetara RRQ Hoshi atas Onic Esports.
Hasil Game 2: RRQ Hoshi 2-0 Onic Esports
Pada game kedua, RRQ Hoshi langsung tampil menekan sejak early game. RRQ Hoshi yang menggunakan hero Hilda dan Baxia Jungler yang dikenal kuat di early game beberapa kali berhasil mengekspansi jungle milik Onic Esports. Onic Kairi yang menggunakan Fanny yang sangat membutuhkan purple buff dibuat kerepotan karena pola permainan yang digunakan oleh RRQ Hoshi ini.
Dan pada akhirnya RRQ Hoshi berhasil menghancurkan base milik Onic Esports pada menit ke-14. Berawal dari push yang mereka lakukan, mereka langsung berusaha menghancurkan base milik Onic Esports. Para pemain Onic Esports yang kalah secara level hero tak mampu berbuat banyak dan harus merelakan kemenangan game kedua menjadi milik RRQ Hoshi.
Skor menjadi 2-0 untuk keunggulan RRQ Hoshi atas Onic Esports.
Hasil Game 3: RRQ Hoshi 3-0 Onic Esports
Onic Esports tampil lebih mendominasi early game pada game ketiga ini. Tercatat memasuki menit ke-7, mereka telah berhasil menghancurkan tiga outer turret milik RRQ Hoshi.
Namun memasuki menit 10, RRQ Hoshi nampak mulai berhasil mengejar ketertinggalan. Setelah berhasil menyingkirkan beberapa pemain Onic Esports, RRQ Hoshi berhasil memperoleh lord tanpa adanya perlawanan. Lord ini yang pada akhirnya membantu RRQ Hoshi untuk mulai menggunduli turret milik Onic Esports.
Hingga pada akhirnya RRQ Hoshi berhasil membalikkan keadaan pada menit ke-21. Berawal dari lord yang mereka peroleh, mereka melakukan push yang tak mampu ditahan oleh pemain Onic Esports.
Kemenangan yang diperoleh RRQ Hoshi pada game ketiga ini membuat mereka keluar sebagai pemenang pada pertandingan ini dengan skor 3-0.
Good Game RRQ, Nice Try Onic!