Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) telah menjadi salah satu game mobile paling populer di Indonesia. Game ini tidak hanya menghibur para pemainnya, tetapi juga telah membuka pintu bagi pemain profesional untuk mengejar impian mereka dalam kancah esports.
Moonton Indonesia, sebagai pengembang dan penerbit game Mobile Legends, telah meresmikan turnamen MLBB Indonesia Community Cup (MICC) sebagai upaya untuk lebih mendekatkan pemain Mobile Legends Indonesia ke kancah profesional.
MICC, yang diperkenalkan dengan slogan #ESPORTS4EVERYONE, adalah turnamen resmi ketiga yang diadakan di Indonesia. Ini bukan hanya sekedar turnamen, tetapi juga merupakan sarana yang dibuat khusus untuk menjembatani pemain Mobile Legends di Indonesia menuju kancah pro scene.
Melalui MICC, para pemain memiliki kesempatan untuk mengasah kemampuan mereka, bersaing dengan pemain lain yang memiliki potensi serupa, dan berkompetisi dalam lingkungan yang mendukung pengembangan bakat esports.
Keuntungan Mengikuti MICC
1. Jalan Menuju Pro Scene MLBB Indonesia
Salah satu manfaat utama mengikuti MICC adalah peluang untuk menginjakkan kaki ke kancah profesional Mobile Legends di Indonesia. Dua tim pemenang dari MICC akan memperoleh slot berharga untuk berkompetisi di MDL ID Season 9 .
Ini adalah pintu gerbang bagi pemain untuk memasuki dunia pro scene yang mereka impikan. Karena alasan ini, tidak mengherankan jika banyak tim Mobile Legends berlomba-lomba untuk merebut slot tersebut. Ini adalah kesempatan bagi tim kamu untuk menunjukkan potensi mereka dan mendapatkan eksposur yang penting.
2. Kesempatan Menonton M5 World Championship
Tidak hanya sekadar berlomba untuk hadiah dan kehormatan, para pemenang MICC juga akan diberikan kesempatan langka, yaitu menghadiri M5 World Championship secara langsung di Filipina. Ini adalah pengalaman luar biasa yang akan memperkaya pengetahuan pemain tentang kompetisi esports tingkat dunia dan memberikan inspirasi untuk menjadi lebih baik lagi.
3. Hadiah Yang Menggiurkan
Tidak ketinggalan, MICC menawarkan hadiah yang sangat menggiurkan. Dengan total hadiah senilai Rp 210 juta dan jumlah Diamond yang besar, para pemain akan bersaing dengan penuh semangat untuk meraih kemenangan.
Syarat Mengikuti MICC
Semua tim dari MICC yang lolos MDL ID Season 9, wajib memenuhi syarat dasar dalam hal:
- Setiap Tim diharuskan untuk mempertahankan satu Manajer Umum, satu Pelatih Kepala, lima Pemain di lineup awal (“Pemula”) dan satu hingga lima Pemain Pengganti (“Pengganti”) selama seluruh MDL. Setiap Tim diharuskan mempertahankan lima Starter, dan setidaknya satu Pengganti, dan kegagalan untuk mempertahankan nomor tersebut akan dikenakan penalti.
- Setiap Tim wajib memiliki badan hukum.
- Semua roster harus berusia minimal 16 tahun
- Setiap tim wajib memiliki jersey tim.
- Menghadiri MDL ID Regular Season secara online atau offline berdasarkan persyaratan resmi.
Tim yang tidak dapat memenuhi persyaratan akan dianggap kalah dari slot MDL ID Season 9 secara default. Slot akan diberikan kepada tim berikut berdasarkan peringkat akhir di MICC, contoh,
- Runner-up MICC dianggap kalah slot, slot akan diberikan kepada juara 3 MICC.
- Jika juara 3 tidak memenuhi syarat, slot akan diberikan kepada juara 4, sampai slot ditentukan.
Tim Pemenang MICC yang gagal lolos ke MDL ID Season 9, masih berhak mendapatkan hadiah turnamen.
Pendaftaran MICC season 1 dibuka mulai tanggal 15 September hingga 27 Oktober 2023. Pendaftaran dapat dilakukan secara online melalui website resminya di https://id-mdl.com/micc.