DC Universe kembali menggebrak dunia perfilman dengan menghadirkan versi baru Superman melalui tangan sutradara James Gunn. Film ini memperkenalkan kembali sosok pahlawan legendaris yang dikenal sebagai Kal-El atau Clark Kent, yang berjuang menyelamatkan Metropolis sambil mencari jati dirinya di dunia.

Selain karakter utama, reboot ini juga menampilkan tokoh-tokoh ikonik seperti Lex Luthor dan Lois Lane yang diperankan oleh Nicholas Hoult dan Rachel Brosnahan. Namun yang menarik, sejumlah pahlawan dan karakter baru turut mewarnai cerita, memberikan nuansa segar yang menjanjikan bagi para penggemar dan penonton umum.

Daftar Lengkap Pemeran di Film Superman 2025

David Corenswet sebagai Superman/Kal-El/Clark Kent

David memerankan Superman, pria terakhir dari planet Krypton yang dikirim ke Bumi sebelum kehancuran planet asalnya. Film ini tidak akan mengisahkan asal-usulnya, melainkan fokus pada perjalanan Kal-El dalam menyeimbangkan kehidupan sederhana dan takdir luar biasa.

Corenswet dikenal lewat serial seperti The Politician, Hollywood, serta film Look This Way dan Pearl.

Nicholas Hoult sebagai Lex Luthor

Lex Luthor adalah CEO licik dari LexCorp yang menjadi musuh bebuyutan Superman. Dengan kecerdasan luar biasa, Lex sering kali menjadi ancaman berat bagi pahlawan Krypton ini, didorong oleh rasa iri dan keinginan untuk dikagumi.

Hoult mencuri perhatian lewat serial Skins dan film seperti The Menu, Warm Bodies, serta sebagai Beast di seri X-Men.

Rachel Brosnahan sebagai Lois Lane

Lois adalah wartawan cerdas dan pemberani di Daily Planet sekaligus cinta lama Superman. Brosnahan terkenal lewat perannya di The Marvelous Mrs. Maisel dan film seperti The Courier dan Patriots’ Day.

Nathan Fillion sebagai Guy Gardner/Green Lantern

Fillion memerankan Guy Gardner, salah satu anggota Green Lantern Corps dan Justice League yang terkenal dengan gaya rambut mangkuknya yang ikonik.

Fillion dikenal sebagai bintang utama di serial Castle, Firefly, dan The Rookie, serta sering berkolaborasi dengan James Gunn.

Edi Gathegi sebagai Mister Terrific

Mister Terrific alias Michael Holt adalah jenius dan inovator teknologi yang mampu menandingi kekuatan Batman, serta pemimpin alami dalam berbagai strategi.

Gathegi pernah membintangi Twilight, House, dan serial For All Mankind.

Isabela Merced sebagai Hawkgirl

Karakter Kendra Saunders ini dikenal sebagai sosok abadi yang bereinkarnasi setelah kematian. Merced sebelumnya tampil di film Transformers: The Last Knight, Dora and the Lost City of Gold, dan serial The Last of Us.

María Gabriela de Faría sebagai Angela Spica/The Engineer

Angela adalah antagonis pendukung yang tubuhnya dipenuhi nanoteknologi mematikan, terkait dengan tim DC lain, The Authority.

De Faría juga dikenal dari The Exorcism of God dan Animal Control.

Anthony Carrigan sebagai Metamorpho/Rex Mason

Iklan

Metamorpho memiliki kemampuan mengubah tubuhnya menjadi elemen apapun, namun merasa terkutuk dengan kekuatannya.

Carrigan populer lewat peran Noho Hank di Barry dan Victor Zsasz di Gotham.

Frank Grillo sebagai Rick Flag Sr.

Ayah dari Rick Flag yang pernah tampil di The Suicide Squad, Grillo juga dikenal sebagai Brock Rumlow di film Captain America.

Pruitt Taylor Vince sebagai Pa Kent

Ayah angkat Superman di Bumi, dengan pengalaman akting di film seperti Mississippi Burning dan serial The Mentalist.

Neva Howell sebagai Martha Kent

Ibu angkat Superman yang juga pernah tampil dalam beberapa film dan serial ternama.

Skyler Gisondo sebagai Jimmy Olsen

Fotografer Daily Planet yang dekat dengan Clark dan Lois, pernah memiliki serial komiknya sendiri.

Wendell Pierce sebagai Perry White

Pemimpin redaksi Daily Planet yang menjadi atasan Clark dan Lois, juga muncul di Thunderbolts dan The Wire.

Beck Bennett sebagai Steve Lombard

Reporter olahraga di Daily Planet dan mantan anggota Saturday Night Live.

Mikaela Hoover sebagai Cat Grant

Kolumnis Daily Planet dengan pengalaman di film dan serial seperti Guardians of the Galaxy dan Lucifer.

Milly Alcock sebagai Kara Zor-El/Supergirl

Kara adalah sepupu Kal-El yang juga seorang pahlawan Krypton. Alcock dikenal lewat House of the Dragon dan proyek DC mendatang.

Sean Gunn sebagai Maxwell Lord
Seorang pengusaha kaya yang biasanya berperan sebagai antagonis, dan adik sutradara James Gunn.