Vivo secara diam-diam meluncurkan ponsel entry-level baru bernama Vivo Y02 di Indonesia. Ponsel ini hadir sebagai penerus Vivo Y01, yang resmi diluncurkan pada bulan Maret yang lalu. Meski dirilis sebagai penerus Vivo Y01, ponsel ini tidak menawarkan banyak perubahan yang signifikan.
Bahkan secara spesifikasi, Vivo Y02 ini menawarkan spesifikasi yang lebih rendah dari saudaranya, yakni Vivo Y02s yang dirilis pada Agustus yang lalu.
Spesifikasi Vivo Y02
Vivo Y02 mawarkan layar IPS LCD waterdrop notch berukuran 6,51 inci dengan resolusi HD+ 720 x 1600 piksel dan aspek rasio 20:9.
Untuk sektor kamera, ponsel ini memiliki kamera selfie 5 megapiksel. Sementara pada bagian kamera belakang, terdapat modul kamera berbentuk bulat yang menampung kamera 8 megapiksel dan lampu LED flash.
Beralih ke sektor dapur pacu, ponsel ini mengusung chipset lawas yang diperkenalkan pada 2018 yang lalu, yakni Mediatek Helio P22. Chipset tersebut dipadukan dengan RAM sebesar 3 GB dan penyimpanan internal 32 GB. Sementara pada sektor baterai, ponsel ini mengusung baterai berkapasitas 5.000mAh yang mendukung pengisian daya 10W melalui microUSB 2.0.
Ponsel entry-level ini berjalan di Android 12 (edisi Go) dengan tampilan antarmuka FunTouch OS 12. Tersedia juga fitur lain seperti dual SIM, 4G VoLTE, Wi-Fi dual-band, Bluetooth 5.0, GPS, dan jack audio 3,5mm. Sayangnya, Vivo Y02 belum memiliki pemindai sidik jari.
Harga Vivo Y02
Vivo Y02 hadir dengan dalam dua pilihan warna, yakni Orchid Blue dan Cosmic Grey dan dibanderol dengan harga Rp1.499.000. Untuk pemesanan sendiri bisa dilakukan melalu website resmi Vivo serta Marketplace Shopee dan Tokopedia.