Onic berhasil menumbangkan Aura Fire dengan skor akhir 2-1 pada pertandingan lanjutan regular season MPL ID S11 minggu ke-5.
Bermain dengan format BO3, Onic terlebih dahulu membuka keunggulan setelah berhasil mengamankan kemenangan pada game pertama. Namun Aura Fire berhasil menyamakan kedudukan setelah berhasil mengamankan kemenangan pada game kedua.
Adapun, berikut rekap hasil pertandingan antara ONIC vs AURA di regular season MPL ID S11 yang berlangsung hari ini, Minggu (19/3).
Hasil Game Pertama
Pada game pertama, Onic langsung bermain agresif. Dengan pola permainan pick-off, mereka berhasil mengacak-ngacak pertahanan Aura Fire sejak early game.
Kiboy yang menggunakan hero Kaja dan Kairi yang menggunakan hero Hayabusa menjadi dua sosok penting bagi kemenangan Onic atau Aura pada game pertama ini. Keduanya menjadi inisiator dan eksekutor dalam menjalankan pola permainan pick-off.
Adapun, kemenangan Onic atas Aura pada game pertama sendiri berhasil mereka peroleh pada menit ke-14. Berawal dari sebuah teamfight yang terjadi pada menit ke-13, Onic harus kehilangan Drian dan Kiboy.
Meski demikian, teamfight tersebut pada dasarnya hanya sebuah bait yang mampu dimaksimalkan oleh CW untuk melakukan split push ke base milik Aura.
Hasil Game Kedua
Memasuki game kedua, Onic kembali bermain dengan pola permainan yang agresif dan beberapa kali berhasil menekan pertahanan Aura Fire. Namun meski demikian, kedisiplinan dari para pemain Aura Fire justru berhasil membuat mereka comeback dan memenangkan game kedua.
Berawal dari sebuah teamfight di area lord, Aura Fire berhasil menyingkirkan empat pemain Onic. Tak lama berselang, mereka melakukan push yang coba ditahan Kairi yang menjadi satu-satunya pemain Onic yang tersisa. Kairi pada akhirnya berhasil ditumbangkan, dan Aura Fire berhasil menghancurkan base milik Onic pada menit ke-25.
Hasil Game Ketiga
Memasuki game penentuan, Onic lagi-lagi tampil menekan sejak early game dan terus menerus menakan Aura Fire. Bahkan, memasuki menit ke-15, Onic sudah mampu menggunduli semua turret milik Aura Fire dan hanya kehilangan satu turret bagian bawah.
Meski demikian, Aura Fire lagi-lagi mampu menampilkan pertahanan yang solid. Beberapa kali Aura Fire mampu menahan push yang coba dilakukan oleh para pemain Onic.
Namun pertahanan kuat milik Aura Fire tersebut akhirnya berhasil dibongkar pada menit ke-19. Sebuah teamfight yang coba dipaksakan Onic untuk mengancurkan base milik Aura Fire pada akhirnya berhasil membuat base milik Aura Fire runtuh.